Kuliner, Travelling , Tips & Trick

7 Tempat Populer Di Malang yang asik buat nongkrong


Di kota malang tempat nongkrong anak muda tidak harus mewah dan berkelas,  tidak dapat dipungkiri bahwa di kota Malang dan sekitarnya mempunyai banyak pesona wisata yang bagus.  Mulai dari jatimpark, museum angkut, air terjun, pantai, bahkan kulinernya.  Selain menikmati wisata di kota Malang anda juga bisa mengunjungi beberapa tempat nongkrong asik malang, dan berikut adalah beberapa tempat nongkrong di kota Malang yang wajib kamu kunjungi.  

1. Pit Stop Cafe
Pit stop cafe adalah salah satu tempat nongkrong favorit di kota Malang, selain cafe tempat nongkrong ini juga memeliki ruang bilyard dan bar.  Kebanyakan yang nongkrong di tempat ini biasanya minum kopi dengan menikmati hiburan di layar besar,  tempat ini berada di jalan puncak mandala No. 2 sukun malang. 

2. The 1920 cafe
Tempat ini juga salah satu tempat nongkrong asik malang,  tempatnya berada di jalan kadaka No. 7 malang. Di cafe ini menyediakan beberapa olahan ice cream dengan rasa yang menarik dan bikin kamu ketagihan. Cafe ini menyajikan konsep unik seperti cafe-cafe yang ada di eropa, tidak hanya itu dinding-dinding cafe juga dihiasi dengan ornamen dan tulisan-tulisan yang bagus banget tentunya. Pilihan menunya juga beragam mulai dari dessert,berbagai olahan steak, dan menu ice cream yang menjadi andalan di tempat ini. 

3. Bunchbead
Bunchbead ini terletak di ruko ditas,kavling 19 dinoyo malang, di tempat ini juga menyajikan beberapa menu olahan icr cream. Ice cream ini menggunakan bahan-bahan pilihan berupa wafer,cake and roll dan beberapa varian rasa ice cream yang cukup lezat seperti rasa strawberry,coklat,vanilla,dan masih banyak lagi. Harganya juga cukup bervariasi mulai dari Rp. 11.000 sampai Rp. 25.000 dan untuk jam buka di tempat ini pukul 11 siang sampai jam 11 malam. 

4. Pos Ketan Legenda
Tempat yang satu ini juga salah satu tempat nongkrong asik malang, tempat ini berada di sekitar alun-alun kota batu. Hampir setiap hari tempat ini selalu dipenuhi pengunjung baik lokal ataupun para wisatawan, di tempat ini ada berbagai makanan aneka olahan ketan. Ada beberapa jenis olahan ketan yaitu ketan keju susu, ketan keju coklat susu, dan ketan serundeng harganya pun juga terjangkau mulai dari Rp. 3.000 sampai Rp. 5000 per piring. 

5. Madam Wang Secret Garden
Di tempat ini bukan hanya cafe saja yang terdapat di madam wang secret garden,tapi juga sebuah butik kecil yang menjual koleksi kain juga bermacam-macam benang untuk anda yang hobi menyulam. Madam wang secret garden ini terletak di jalan telemoyo 12 malang, harga makanan di tempat ini juga terjangkau yaitu mulai dari Rp. 15.000 sampai Rp. 30.000 dan jam buka di cafe ini mulai dari pukul 08.00 sampai 22.00 WIB. 

6. Javanine
Tempat yang satu ini juga juga salah satu tempat nongkrong asik malang, tempat ini adalah tempat makan yang khusus menyajikan masakan jawa identik dengan unsur-unsur tradisional dan kuno. Dengan konsep modern dan elegan lokasi tempatnya berada di jalan pahlawan trip A5 malang, interiornya cukup luas dengan didominasi unsur kayu dari lantai maupun furniturnya di desan simple namun berkesan mewah. Harga makanan dan minuman disini mulai dari Rp. 20.000 sampai Rp. 80.000.

7. Cafe Momochi
Lokasi tempat ini berada di jalan coklat No. 6 malang, di tempat ini menawarkan suasana yang tenang dengan didesain interiornya yang menarik. Cafe ini menyediakan aneka macam ice cream dan cake tidak hanya itu cafe ini juga menyediakan berbagai menu lainnya seperti french fries,siomay,dan masih banyak lagi. Menu andalan di cafe ini yaitu mochi ice cream, kulit mochi tersebut dipadukan dengan tepung pie durian dan didalamnya diisi dengan ice cream. Jam buka cafe ini adalah mulai pukul 11 siang sampai pukul 10 malam. 

Jika anda tertarik dan ingin berlibur ke kota malang dan ingin berkeliling di kota malang sebaiknya anda munggunakan mobil  toyota fortuner, karena mobil ini tangguh untuk segala medan dan pastinya nyaman bepergian bersama keluarga anda. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar